Lima tahun pertama akan membentuk kehidupan anak
Aplikasi gratis kami dapat digunakan oleh semua orang tua dan pengasuh yang menginginkan yang terbaik untuk anak sejak dini. Cilukbalita membantu Anda menciptakan kebiasaan positif untuk mendapatkan hasil yang terbaik bagi anak dengan cara yang sederhana dan mudah.
Unggah aplikasi ini untuk mencoba berbagai aktivitas yang menyenangkan dan untuk mempelajari alasan ilmiah yang membuat kami yakin bahwa aktivitas-aktivitas ini sangat bagus untuk Anda dan anak, baik saat ini dan di masa depan.
Tentang Cilukbalita
Cilukbalita memadukan hasil riset parenting terkini dengan aktivitas-aktivitas yang menyenangkan dan mudah dipahami yang dapat Anda lakukan bersama anak.
Aktivitas-aktivitas kami dapat dilakukan oleh semua orang yang penting dalam kehidupan anak, dan dapat dilakukan sesering yang Anda mau dalam berbagai situasi.
Banyak sekali aktivitas yang bisa Anda pilih untuk membantu Anda dan anak belajar cara membangun hubungan, berbicara, dan bermain, sambil menumbuhkan kebiasaan untuk menciptakan rumah yang sehat dan menumbuhkan rasa identitas di tengah komunitas Anda.
Momen-momen kecil, perubahan besar
Setiap momen penting
Rencana aktivitas kami memudahkan Anda dalam menciptakan banyak momen-momen kecil bersama anak yang dapat membuat perubahan besar pada perkembangan dan kesejahteraan mereka.
Dengarkan aktivitasnya
Klik ikon telinga untuk mendengarkan konten ini.
Lihat kemajuan Anda
Pantau kemajuan yang Anda buat bersama anak di sepanjang perjalanan bermain dan berkembang bersama.
Kenang momen-momen spesial Anda
Unggah atau ambil foto atau video selama melakukan aktivitas dan simpan momen-momen berharga Anda di Album Memori.
Aktivitas-aktivitas kami dikelompokkan ke dalam lima area penting
Berfokus pada lima area penting perkembangan, Cilukbalita membantu mengubah aktivitas sehari-hari menjadi kesempatan belajar yang menyenangkan, yang dapat membantu anak memaksimalkan potensi mereka.
Membangun Hubungan
Membangun hubungan dan ikatan emosional yang kuat
Berbicara
Menciptakan momen-momen menyenangkan melalui bahasa dan komunikasi
Bermain
Cara yang menyenangkan untuk mendukung perkembangan otak anak
Rumah yang Sehat
Saran untuk memastikan rumah Anda sehat dan penuh kebahagiaan
Komunitas
Memperkenalkan budaya dan menciptakan rasa kepemilikan
Lakukan sebuah aktivitas hari ini
Masukkan usia anak untuk memulai aktivitas.
Didukung oleh
Berdiri pada 1850, Universitas Sydney merupakan universitas tertua di Australia, dan kini menjadi salah satu yang terbaik di dunia.
Brain and Mind Centre di Universitas Sydney merupakan pusat penelitian ilmu saraf terbaik dunia yang berfokus pada tumbuh kembang dan kesehatan jiwa anak.
Aplikasi Cilukbalita dikembangkan oleh Brain and Mind Centre Universitas Sydney bersama para pakar, di antaranya di bidang antropologi dan neurosains, di Australia, Amerika dan Kanada, dengan didampingi oleh Minderoo Foundation di negara masing-masing.
Kunjungi websiteAIMI adalah lembaga swadaya masyarakat yang aktif berperan dalam meningkatkan angka ibu menyusui di Indonesia.
Bersama pemerintah, AIMI berbagi pengetahuan dan informasi seputar Menyusui melalui kegiatan promosi, edukasi, dan advokasi.
AIMI sudah berdiri sejak 2007, dan tersebar di 19 provinsi di Indonesia.
Kunjungi websiteBerdiri sejak 1979, YKAI merupakan organisasi nasional yang terdepan dalam menyelengarakan program kesehatan dan pendidikan anak usia dini.
Beberapa kegiatannya berfokus pada peningkatan akses pendidikan, perbaikan kualitas kurikulum sekolah, serta pencegahan eksploitasi dan kekerasan terhadap anak.
YKAI memiliki 25 kantor cabang yang tersebar di seluruh Indonesia, dan menyandang status kemitraan konsultatif dengan UN ECOSOC dan Pemerintah Indonesia.
Kunjungi websiteDipersembahkan oleh
Unduh aplikasi GRATIS untuk Android atau iPhone ini dan jangan lupa bagikan ke temen-teman dan keluarga Anda
Minderoo Foundation Limited © 2022